25 Sep 2020

Ayo Menabung di Bank !

 

Jakarta – Rasanya, hampir setiap anak diajarkan menabung sejak dini, baik di lingkungan keluarga hingga lingkungan sekolah. Namun, kegiatan Ayo Menabung di Bank tidak termasuk kegiatan yang mudah, tetapi cenderung membutuhkan pengorbanan sehingga dikategorikan sebagai kegiatan yang tidak menyenangkan. Akan tetapi, cobalah menyimpan uang di BPR (Bank Perkreditan Rakyat) untuk mendapat berbagai benefit dan pengalaman yang menarik.

Ternyata, Menabung di Bank Penting untuk Masa Depan

Bayangkan, saat mempunyai uang tunai berjumlah besar, pasti Anda mempunyai kecenderungan untuk membelanjakan uang-uang tersebut. Oleh karena itu, menyimpan uang secara aman merupakan hal penting yang sebaiknya mulai diperhatikan. Pasalnya, tabungan tersebut dapat berperan untuk mewujudkan tujuan finansial tertentu atau sebagai dana darurat untuk berbagai kepentingan mendesak.

 

Dapatkan Berbagai Benefit

Ayo menabung di bank ! Selain menyediakan tempat menyimpan uang yang nyaman dan aman, bank juga memberi berbagai benefit. Misalnya, Anda dapat menerima berbagai layanan perihal transaksi elektronik, seperti mengirim atau menerima uang. Selain itu, secara otomatis, bank menawarkan jasa keamanan untuk menjaga tabungan nasabah.

Dengan menabung di BPR, nasabah tidak perlu mengkhawatirkan perihal uang palsu yang beredar. Teknologi di dunia perbankan juga memudahkan nasabah untuk bertransaksi.

 

Ayo Menabung di Bank ! Dengan Memilih Bank yang Sesuai

Tidak dipungkiri, orang-orang cenderung memilih bank dengan bunga tabungan yang lebih besar. Selain itu, bank-bank dengan modal yang besar juga mampu menarik perhatian nasabah untuk menyimpan uang. Pasalnya, semakin besar aset-aset sebuah bank, maka semakin besar pengaruh bank tersebut dalam mencegah likuiditas.

Sebelum menyimpan uang, sebaiknya pahami perihal berbagai produk-produk perbankan yang dijamin LPS (Lembaga Penjamin Simpanan). Produk-produk ini meliputi tabungan, deposito, giro, dan berbagai simpanan perbankan lainnya. Dengan demikian, nasabah dapat memilih produk-produk perbankan sesuai kebutuhan.

Di sisi lain, cobalah terbuka dengan tidak menyimpan uang pada satu lembaga perbankan semata. Pasalnya, saat lembaga perbankan mengalami likuidasi, lembaga penjamin simpanan membutuhkan waktu untuk memverifikasi apakah tabungan layak diganti atau tidak. Dengan kata lain, hal ini untuk meminimalisir risiko.

 

BPR sebagai Tempat untuk Menyimpan Uang yang Solutif

Nah, salah satu tempat yang disarankan untuk menyimpan uang secara bijak adalah lembaga perbankan di sekitarmu. Pasalnya, tabungan pada lembaga-lembaga perbankan cenderung bersifat likuid, yakni dapat ditarik secara mudah ketika Anda membutuhkan uang kapan pun dan di mana pun. Selain itu, tabungan menjadi lebih aman dari berbagai bencana finansial.

Selain itu, menabung tidak harus dilakukan di bank-bank ternama yang ada di tanah air. Sebagai pedoman, mulailah mempercayakan simpanan finansial pada bank-bank yang terdaftar dalam OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan LPS (Lembaga Penjamin Simpanan). Di sisi lain, perhatikan apakah lembaga keuangan mempunyai kantor cabang, atau berbagai layanan yang mudah dijangkau.

Salah satu lembaga perbankan yang menawarkan berbagai benefit ialah BPR (Bank Perkreditan Rakyat) Bahtera Masyarakat. Dengan menyimpan di BPR Bahtera Masyarakat, uang yang disimpan memperoleh jaminan dari LPS hingga 2 Milyar. Selain itu, nasabah juga berkesempatan memperoleh berbagai layanan pendukung, khususnya terkait transaksi keuangan secara elektronik.

Jadi, ayo menabung uang di bank-bank terdekat, baik dalam jumlah kecil atau besar. Intinya, jika tidak membiasakan kebiasaan ini mulai sekarang, Anda mungkin semakin  kesulitan di masa depan. Selain itu, cobalah untuk membaca berbagai cerita inspiratif perihal manfaat menabung agar Anda semakin termotivasi.